Logo Fraksi PKS

Website Resmi
Fraksi Partai Keadilan Sejahtera

Fraksi PKS Kreatif, Atraktif, Substantif

Tim Bukhori Yusuf Terima Aspirasi Penyuluh Agama di Kabupaten Kendal

 

Facebook Twitter WhatsApp Telegram

 

 

Kabupaten Kendal (03/12) — Anggota DPR RI Fraksi PKS Bukhori Yusuf menerima kunjungan Forum Komunikasi Penyuluh Agama Islam (FKPAI) Kabupaten Kendal.

Dalam kesempatan itu, Bukhori yang diwakili oleh tenaga ahli di dapil menyambut hangat kedatangan pihak perwakilan FKPAI di Rumah Aspirasi.

“Kami menyambut baik kesempatan silaturahim ini sebagai upaya untuk memelihara relasi dengan konstituen. Hanya melalui komunikasi yang intens, kami bisa memperoleh kabar terkini perihal isu-isu yang perlu segera ditanggapi dan diselesaikan, khususnya seputar permasalahan yang dialami oleh para penyuluh agama yang merupakan ujung tombak Kementerian Agama di akar rumput,” jelas Saifullah, Tenaga Ahli Bukhori di Kabupaten Kendal, Rabu (02/12/2021).

Salah satu perwakilan FKPAI menuturkan, dampak pandemi telah membuat penyuluh agama mengalami kendala dalam melakukan aktivitas penyuluhan di masyarakat lantaran interaksi yang dibatasi. Selain itu, pandemi juga telah mendorong transformasi budaya kerja para penyuluh agama dari pendekatan konvensional beralih ke pendekatan digital, salah satunya strategi dalam mensosialisasikan kebijakan terkini Kementerian Agama kepada masyarakat.

Oleh sebab itu, mereka berharap Kementerian Agama bisa memberikan dukungan perangkat teknologi berupa laptop demi menunjang adaptasi dan kinerja penyuluh agama.

Selain itu, para perwakilan ini juga mengeluhkan masalah klasik yang tidak kunjung terpecahkan. Mereka menyampaikan keresahan soal honor yang dinilai kurang sepadan dengan beban kerja yang diterima. Pasalnya, jumlah penyuluh agama di setiap kecamatan yang hanya berjumlah delapan orang diperlukan untuk menutup kebutuhan di setiap desa/kelurahan yang bisa mencapai 20.

“Kami berharap Pak Kiai (Bukhori) bisa memperjuangkan aspirasi kami agar honor kami bisa disesuaikan dengan layak berdasarkan beban kerja yang kami terima. Keterbatasan modal operasional sejujurnya menjadi kendala berarti dalam menjalankan tugas-tugas kami sehingga sulit untuk maksimal,” ujar salah satu perwakilan.

Di akhir pertemuan, mereka juga mengajukan permohonan audiensi dengan Bukhori Yusuf secara langsung dalam agenda reses bulan Desember. Pertemuan itu rencananya akan melibatkan sebanyak 160 penyuluh agama non ASN se-Kabupaten Kendal.

Merespons hal itu, Saifullah mengatakan agenda audiensi dengan penyuluh agama akan diagendakan pada kegiatan reses di bulan Desember. Dirinya berharap FKPAI segera menyiapkan catatan aspirasi untuk disampaikan kepada wakil mereka di DPR.

“In shaa Allah kami berkomitmen menjadi penyambung lidah konstituen kami. Catatan aspirasi ini akan kami butuhkan untuk diteruskan langsung kepada pemerintah pusat,” pungkasnya.