
Jakarta (21/05) — Anggota DPR RI Fraksi PKS dari Dapil Jawa Barat VII, Haji Jalal Abdul Nasir, menerima kunjungan silaturahmi dari jajaran pengurus Organisasi Kebugaran Indonesia (ORKI) Jawa Barat di Ruang Rapat Pleno Fraksi PKS, Gedung Nusantara I, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, pada Rabu (21/05).
Pertemuan yang berlangsung dalam suasana hangat dan penuh kekeluargaan ini membahas berbagai agenda konsolidasi organisasi, termasuk legalitas formal dan penguatan program senam sehat yang menjadi ciri khas ORKI di berbagai kabupaten/kota.
Dalam sambutannya, Haji Jalal yang juga merupakan Ketua ORKI Jawa Barat menegaskan pentingnya menjaga semangat kebersamaan dan profesionalitas dalam membesarkan organisasi.
“ORKI ini bukan hanya soal olahraga, tetapi juga tentang bagaimana kita menjaga ukhuwah, kesehatan, dan menjadi bagian dari solusi sosial di tengah masyarakat,” ujar Haji Jalal dalam pertemuan tersebut.
Ia juga menyampaikan apresiasi atas peran aktif para pengurus dan instruktur ORKI di lapangan. Jalal menilai bahwa ORKI telah menjadi ruang ekspresi positif bagi masyarakat yang ingin hidup sehat, aktif, dan tetap menjunjung nilai-nilai keislaman.
“Kita ingin ORKI tetap eksis, legal, dan kuat dalam struktur, agar bisa terus menebar manfaat lebih luas. Silaturahmi ini bagian dari ikhtiar kita merapikan langkah bersama,” tambahnya.
Dalam kesempatan itu, para peserta juga menyampaikan sejumlah aspirasi dan kebutuhan organisasi, termasuk keperluan administratif dan pelatihan instruktur.
Haji Jalal berkomitmen untuk menjembatani berbagai kebutuhan tersebut, baik melalui dukungan legislasi maupun jejaring politik yang ia miliki.