
Jakarta (15/05) — Anggota DPR RI Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Yanuar Arif Wibowo, yang juga merupakan Anggota Komisi V DPR RI, menghadiri secara langsung pembukaan Sidang ke-19 Parliamentary Union of the OIC Member States (PUIC) yang digelar di Jakarta. Sidang ini dihadiri oleh perwakilan parlemen dari negara-negara anggota Organisasi Kerja Sama Islam (OKI).
Dalam kesempatan tersebut, Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto membuka secara resmi rangkaian sidang dan menyampaikan pidato kenegaraan yang penuh pesan kuat dan bernas. Menurut Yanuar, pidato Presiden mencerminkan wajah Islam yang damai dan meneguhkan peran Indonesia dalam memperjuangkan kemerdekaan bangsa Palestina.
“Pidato yang disampaikan oleh Bapak Presiden sarat dengan makna dan pesan-pesan kuat. Islam ditampilkan dalam wajah yang damai, Islam sebagai rahmatan lil alamin. Dan yang tidak kalah penting adalah penegasan komitmen Indonesia terhadap perjuangan rakyat Palestina,” ujar Yanuar.
Ia menyoroti penderitaan anak-anak, ibu-ibu, dan seluruh rakyat Palestina yang terus mengalami ketidakadilan dan penjajahan. Menurutnya, sudah saatnya negara-negara OKI mengambil sikap tegas dan meninggalkan ego sektoral untuk menyatukan kekuatan dalam membela Palestina.
“Mereka harus segera diberikan kemerdekaannya. Bukan lagi retorika, bukan lagi basa-basi, tapi aksi nyata. Semua negara OKI harus mengambil peran tegas dan meninggalkan ego sektoral dalam memperjuangkan Palestina,” tegas Yanuar.
PKS, lanjutnya, sejak awal konsisten mendukung perjuangan rakyat Palestina dan mendorong diplomasi parlemen Indonesia agar lebih aktif dalam isu-isu kemanusiaan global, khususnya di kawasan Timur Tengah.