Logo Fraksi PKS

Website Resmi
Fraksi Partai Keadilan Sejahtera

Fraksi PKS Kreatif, Atraktif, Substantif

Serukan Konsolidasi Spiritual dan Nasionalisme di Konsolnas FPKS, Habib Salim : Bangun Persatuan, Wujudkan Kemenangan !

 

Facebook Twitter WhatsApp Telegram

Jakarta (28/04) — Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Dr. Salim Segaf Aljufri, memberikan pidato penuh semangat dalam pembukaan Konsolidasi Nasional dan Bimbingan Teknis Nasional (Bimteknas) Anggota Fraksi PKS se-Indonesia di Ruang Birawa, Hotel Bidakara, Jakarta, Senin (28/04/2025).

Dalam sambutannya, Dr. Salim menekankan pentingnya keteguhan dalam perjuangan, penguatan komunikasi dan kolaborasi, serta menjaga persatuan bangsa di tengah berbagai tantangan nasional dan global.

“Bangun komunikasi, kolaborasi yang berjalan terus-menerus. Jangan pernah lelah berbuat untuk negeri ini,” tegas Dr. Salim.

Ia mengingatkan seluruh anggota Fraksi PKS bahwa konsolidasi bukan hanya soal strategi politik, tetapi juga tentang mengokohkan spiritualitas.

Dr. Salim mencontohkan pentingnya keikhlasan dalam setiap tindakan, sekecil apapun itu, karena di sisi Allah, keikhlasan-lah yang menumbuhkan keberkahan.

“Tidak usah menunggu balasan dari manusia. Seperti benih yang disebar di bumi, nanti akan tumbuh dengan izin Allah,” ucapnya.

Selain itu, Dr. Salim menggarisbawahi pentingnya menjaga persatuan bangsa Indonesia yang sangat beragam.

Ia menggambarkan kekayaan bangsa Indonesia — 1.300-an suku bangsa, lebih dari 700 bahasa, dan lebih dari 17.000 pulau — sebagai anugerah besar yang harus dikelola dengan baik.

“Bangsa ini mampu memimpin dunia, jika kita sukses mengelola keberagaman ini,” ujarnya optimistis.

Menyikapi dinamika global dan domestik, Dr. Salim juga mengingatkan tentang pentingnya memanfaatkan peluang bonus demografi menuju 2045 serta perkembangan pesat teknologi informasi.

Ia menyerukan agar kader PKS mampu bergerak cepat, cermat, dan tepat dalam menjawab tantangan zaman.

Mengakhiri sambutannya, Dr. Salim kembali menegaskan komitmen PKS terhadap perjuangan kemanusiaan, khususnya untuk Palestina.

“Perjuangan membela Palestina bukan hanya karena keimanan, tapi juga perintah konstitusi kita. Kita harus menjadi yang terdepan dalam memperjuangkan kemerdekaan dan keadilan dunia,” seru Dr. Salim dengan penuh semangat, sebelum kemudian memimpin peserta untuk meneriakkan, “Free-free Palestine!”.