Logo Fraksi PKS

Website Resmi
Fraksi Partai Keadilan Sejahtera

Fraksi PKS Kreatif, Atraktif, Substantif

Wakil Ketua FPKS : Calon Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK Harus Berintegritas dan Berani !

 

Facebook Twitter WhatsApp Telegram

Jakarta (19/11) — Anggota DPR RI Komisi III dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Adang Daradjatun, menyampaikan pandangannya terkait pelaksanaan uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) terhadap Calon Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Calon Dewan Pengawas KPK. Proses ini berlangsung pada 18-21 November 2024 di Gedung DPR RI.

Adang menggarisbawahi pentingnya memilih kandidat yang memiliki integritas tinggi, rekam jejak yang bersih, serta prestasi yang teruji.

Menurutnya, KPK sebagai lembaga penegak hukum memerlukan figur-figur yang tak hanya kompeten, tetapi juga memiliki keberanian dalam melakukan pencegahan maupun penindakan terhadap tindak pidana korupsi.

“Harapan kita semua, Calon Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK yang sedang menjalani proses seleksi ini adalah sosok-sosok yang memiliki dedikasi kuat dalam pemberantasan korupsi. Mereka harus mampu menjaga kepercayaan publik terhadap KPK dan bekerja dengan penuh tanggung jawab,” ujar Adang.

Lebih lanjut, Adang menekankan pentingnya KPK tetap menjadi lembaga independen yang dapat menjalankan tugasnya secara profesional tanpa intervensi dari pihak manapun. Ia juga berharap proses seleksi berjalan secara transparan, adil, dan objektif, sehingga menghasilkan calon terbaik yang mampu menghadapi tantangan dalam pemberantasan korupsi.

“Dengan integritas dan keberanian yang dimiliki, kita yakin KPK akan semakin kuat dan efektif dalam memberantas korupsi, sekaligus menjaga stabilitas kepercayaan masyarakat terhadap upaya penegakan hukum di Indonesia,” tambahnya.

“Pada akhirnya saya ingin KPK menjadi lembaga yang berkualitas seperti pada saat dibentuk masa lalu, yaitu sebagai anak kandung reformasi,” tutup Anggota DPR RI dari Dapil Jakarta III ini.