Logo Fraksi PKS

Website Resmi
Fraksi Partai Keadilan Sejahtera

Fraksi PKS Kreatif, Atraktif, Substantif

Prof. Hafidzi: Pengeboman Gaza Lebih Parah dari Hiroshima dan Nagasaki

 

Facebook Twitter WhatsApp Telegram

Jakarta (31/10) — Honorary Advisor MyCARE Malaysia, Prof. Hafidzi M.Noor menyampaikan bahwa peristiwa pengeboman kemarin adalah peristiwa pengeboman paling brutal dan parah yang menewaskan warga sipil tidak bersenjata di Gaza.

Hal ini disampaikannya saat menjadi pengisi acara Seminar Internasional ‘It’s Time for Palestine to be Free!’ hasil inisiasi Fraksi PKS DPR RI bersama Justice and Democracy Forum (JDF) yang digelar secara daring pada hari Selasa (31/10).

Hafidzi dalam penjelasanya menyampaikan bahwa pengeboman oleh Israel bahkan lebih parah dari peristiwa pengeboman Hiroshima dan Nagasaki, karena Israel menargetkan bom-bom tersebut ke sekolah, rumah sakit, masjid dan tempat-tempat umum, selain itu mereka bahkan melakukan pemenjaraan tanpa alasan kepada warga Gaza.

“Ini adalah serangan brutal dan tidak terkendali terhadap warga sipil, ini adalah pembantaian dan pembersihan etnis yang tidak diragukan lagi” tutur Hafidzi sebagai penutup.

Honorary Advisor MyCARE Malaysia tersebut juga menjelaskan bahwa Pemerintah Malaysia bersama negara-negara di ASEAN telah menaruh banyak perhatian terhadap korban-korban pengeboman dari masyarakat Gaza termasuk anak-anak.

“Pemerintah Malaysia mengirimkan bantuan-bantuan kesehatan yang dikirim ke Gaza melalui Pemerintah Mesir,” ucapnya.

“Singkatnya, kita perlu melawan propaganda yang dilakukan oleh Zionis untuk membentuk pemikiran dan persepsi komunitas internasional” ujar Hafidzi.

Sebagai bagian dari Lembaga Swadaya Masyarakat yang memegang nilai-nilai kemanusiaan, Hafidzi menyerukan agar kepada seluruh pihak LSM atau NGO yang ada di seluruh dunia untuk mau mengirimkan bantuan kesehatan ke Gaza, karena bantuan kesehatan sangat diperlukan oleh mereka.