Logo Fraksi PKS

Website Resmi
Fraksi Partai Keadilan Sejahtera

Fraksi PKS Kreatif, Atraktif, Substantif

Ingin Terdepan di Parlemen, PKS Gelar Orientasi Staff Pendukung

 

Facebook Twitter WhatsApp Telegram

 

Jakarta (1/11) — Fraksi PKS Parlemen melakukan orientasi kepada tenaga ahli, staf administrasi, dan staf ahli DPR RI dan MPR RI di Aula RJA DPR Kalibata pada Jum’at (1/11). Acara dihadiri dan diisi arahan oleh Presiden PKS Sohibul Iman, Sekjen PKS Mustafa Kamal, dan Pimpinan Fraksi PKS DPR dan MPR RI.

Menurut Ketua Fraksi PKS DPR Jazuli Juwaini dalam sambutannya, melalui orientasi ini diharapkan staf pendukung Fraksi PKS dapat bekerja dengan baik, cepat, cerdas, terarah, dan solid dalam mendukung Fraksi PKS menjadi yang terdepan di Parlemen dalam membela dan memperjuangkan kepentingan rakyat dan umat.

“Visi PKS Parlemen menjadi yang terdepan dalam mewujudkan Indonesia yang berkarakter, maju, adil dan sejahtera. Untuk mewujudkan itu tenaga ahli dan staf harus bekerja cepat, cerdas, terarah dan solid,” tegasnya.

PKS lanjut Jazuli belum menjadi partai besar di parlemen tapi PKS punya posisi strategis sebagai partai yang sejak awal memilih di luar pemerintahan sehingga bisa lebih objektif dalam menilai kebijakan eksekutif secara kritis dan konstruktif. Karena belum besar maka gaya PKS harus kreatif, inovatif, dan atraktif yang subtantif dalam memperjuangan kepentingan rakyat, bangsa, dan negara.

“Sebagai partai politik dan wakil rakyat kita perlu kerja-kerja yang kreatif dan inovatif guna menarik partisipasi rakyat secara luas dengan muatan subtansi yang kuat, rasional, dan objektif sehingga bisa diterima dan menjadi solusi bagi rakyat bangsa dan negara,” katanya.

Untuk mewujudkan hal itu Fraksi PKS butuh dukungan SDM yang handal dengan pikiran dan gagasan besar karena target dan tanggung jawab PKS besar untuk memperjuangkan rakyat, umat, dan pengokohan nasionalisme Indonesia. Tidak hanya berhenti pada gagasan besar, tapi gagasan itu harus dapat disajikan secara cepat, cerdas, dan terarah agar anggota dewan PKS selalu terdepan.

“Terdepan itu artinya orang baru berpikir kita sudah melakukan, giliran orang melakukan kita sudah berpindah melakukan hal lain yang lebih inovatif. Itulah ciri khas Fraksi PKS Parlemen,” pungkas Jazuli.